bolehkah aku mengingatnya, sayang?
hari ini … 
ya, hari ini hari ibu
empat tahun sudah rasa itu bersarang
timbul tenggelam
timbul tenggelam
tapi tak mati - mati
rasa itu masih ada
rasa itu selalu ada
aku tak pernah menjaganya
tapi ia hidup
kuat 
bertahan
tak terganti
mengalahkan rival - rivalnya
ia tetap hidup, sayang … 
dan terus hidup
ia hanya akan mati saat aku mati 
ia mati bersama jasadku yang beku
(Bukit Duri, 22 Desember 2015)
![]()  | 
| Photo Source: Google Images | 







No comments:
Post a Comment